Adakah yang seperti kami sekeluarga, yang belum juga selesai liburan, sudah mikir mau ke mana liburan berikutnya? Ngaku! Haha. Memang banyak yang harus disiapkan, selain dana. Amat bagus jika liburan direncanakan matang mulai dari ke kota mana akan berkunjung? Lalu objek apa yang akan dikunjungi di kota itu? Apa pilihan transportasinya? Akankah membawa kendaraan sendiri atau cari tempat rental mobil murah dan terbaik saja? Pendeknya menyusun itinerary.
Sejak kami memiliki keleluasaan untuk bepergian, anak-anak mulai besar dan mudah untuk diajak ke sana- ke mari, kami selalu menyediakan waktu beberapa kali dalam setahun untuk bepergian bersama. Ini kami lakukan karena kami menyadari amat banyak manfaat traveling bagi anak-anak. Upps… bagi emak bapaknya juga ding!
Di setiap kota yang kami singgahi, destinasi yang kami utamakan untuk dikunjungi biasanya adalah tempat wisata alam dan wisata sejarah-budaya. Selain, tentu juga kami akan ber-wisata kuliner di sela-selanya.
Bagi kami, sangat banyak manfaat mengunjungi tempat-tempat bersejarah. Demikian juga untuk anak-anak kami. Mengunjungi wisaya sejarah membuat kami makin mengenal diri kami, sejarah kami, akar kami. Pendeknya, ini adalah salah satu cara agar kami tak kehilangan identitas diri. Bagi anak-anak, kami rasa sangat bagus mendekatkan mereka pada saksi-saksi sejarah bangsanya. Selain itu, sedini mungkin anak-anak mengenal keanekaragaman. Saat mengunjungi klenteng, atau candi misalnya. Kami akan terlebih dahulu menjelaskan bahwa bagi pemeluk agama lain, tempat tersebut adalah tempat suci.
Daftar Isi
Beberapa Tempat Wisata Hits di Semarang
Semarang dan sekitarnya, menurut saya sangat kaya akan tempat-tempat wisata budaya dan sejarah. Namun beberapa tempat ini terbilang paling ngehits, lokasinya mudah dijangkau dari pusat kota pula.
Lawang Sewu
Meski pernah mengalami kejadian horor, yang menyebabkan saya cedera, kami tak kapok menyambangi bangunan cantik bersejarah yang juga menjadi salah satu ikon kota semarang ini. Bagi saya yang berlatar pendidikan teknik, mengamati bangunan kuno ini sangat menarik, bagaimana di masa lalu orang-orang bisa membuat bangunan yang bukan cuma indah, namun juga nyaman dan harmonis dengan sekitarnya. Beberapa bangunan yang pembuatannya tidak pada masa yang sama, tetap bisa bersanding dengan serasi.
Bagi si sulung yang penggila kereta api, berkunjung ke tempat ini sangat menarik, karena di masa lalu gedung ini adalah kantor perusahaan kereta api di zaman Belanda. Di dalamnya pun kita bisa mengaksikan display segala sesuatu yang berkaitan dengan sejarah perkerataapian Indonesia. Sangat menarik.
Klenteng Sam Poo Kong
Kami kemari beberapa tahun lalu saat anak-anak masih agak kecil. Saya harus waspada menjaga si sulung yang waktu itu super duper aktif, agat kehadiran kami tak sampai mengganggu aktivitas ibadah yang ada di sana.
Namun seingat saya, di sana ada dua zona. Zona wisata dan ibadah. Waktu itu kami memasuki zona wisata saja. Berabe kalau sampai aktif nya kunyil-kunyil kami sampai mengganggu ibadah di sana.
Bagi saya, tempat ini cukup instagrammable. Di sini kita bisa berfoto-foto dengan latar belakang yang bagus. Bahkan saya merasakan aura kegembiraan anak-anak waktu itu, saya rasa akibat memasuki tempat yang terasa berbeda.
Jika anda punya waktu, di sini juga bisa mencoba berfoto mengenakan pakaian tradisional Cina. Sayangnya waktu kami datang, kami sedang terbutu-buru.
Museum Ranggawarsita
Saya dan keluarga baru mengunjunginya saat musim liburan kemarin. Museum yang agak muram ini tergolong banyak koleksinya. Di sini kita bisa melihat berbagai koleksi mulai dari pakaian adat berbagai daerah di Jawa Tengah, bermacam-macam kain batik, keramik, dan benda-benda kuno lainnya.
Sayangnya, tempat ini kurang menarik. Berdebu di sana-sini, dan kalau mau jujur …. Emmmm… sedikit beraroma horor. Tapi lumayanlah, enggak nyesel kok datang kemari. Setidaknya dalam sekali kunjungan, anak-anak melihat banyak hal.
Kota Lama
Tempat ini asyik sekali untuk dinikmati. Deretan bangunan-bangunan lama akan menjadi objek yang menarik untuk difoto. Meski, memang banyak yang belum terurus, tapi tempat ini terlihat makin terawat. Pada saat saya ke sana bulan Juli lalu, masih tampak beberapa pekerjaan penataan seperti penanaman sejumlah pohon.
Sejumlah bangunan sudah cukup terlihat cantik dan masih terawat diantaranya gereja blenduk yang juga ikonik, dan Spiegel, bekas toko zaman baheula yang kini difungsikan menjadi kafe. Thanks to Mbak Uniek, founder Komunitas Blogger Gandjel Rel.
Taman Budaya Raden Saleh
Jika Anda penikmat wayang orang, di sini Anda bisa menontonnya. Bangunannya memang terlihat kurang terawat. Namun jika Anda penikmat seni dan budaya, cobalah untuk datang kemari. Kalau tak salah, pertunjukan setiap malam minggu.
Beberapa kali saya mampir kemari meski tak berniat menonton wayang orang, maklum ini dekat sekali dengan rumah masa kecil suami. Sekadar mengamati anak-anak berlatih menari sudah menjadi hiburan tersendiri.
Stasiun Kereta Api Tawang
Seperti halnya stasiun-stasiun besar lainnya, walau tua bangunan ini cukup terawat baik. Konon didirikan di awal tahu 1900-an, dan Tawang diambil dari nama kampung di dekat situ.
Beberapa kali kami datang kemari karena kereta kami berhenti di stasiun ini atau kami akan melanjutkan perjalanan dari Semarang ke kota lain melalui Tawang. Hal yang sangat menarik perhatian si Fans kereta api garis keras di sini adalah, Lagu gambang Semarang yang diputar melalui pengeras suaranya. Lumayan menambah perbendaharaan lagu-lagu daerahnya.
Beberapa kali kami datang ke sini juga khusus untuk menikmatinya, bukan hendak berperjalanan melalui stasiun ini. Maklumlah, sulung kami, Kak Asa adalah fans kereta api garis keras. Jadi sudah biasa dia minta diantar ke stasiun sekadar untuk melihat-lihat. Jika Anda juga seperti Kak Asa, atau Anda pecinta sejarah dan gedung-gedung kuno, stasiun tawang sayang untuk dilewatkan.
Pagoda Avalokitesvara
Ini masih dalam bucket list kami dan belum juga tercoret. Kunjungan kami ke Semarang, terakhir Juli lalu memang penuh aura kemageran. Wkwkwk. Selama 10 hari di Semarang, tak juga kami kunjungi, padahal ini bagus bangetttt! Lagi pula, kami belum pernah melihat pagoda secara langsung. Jadi sebenarnya pengin banget mengunjunginya.
Hal-hal yang perlu diperhatikan Saat Berkunjung
Mungkin sebagian standar saja, seperti selalu jaga kebersihan dan mematuhi semua aturan yang telah ditetapkan pengelola. Yang selalu kami ingat dan kami pesankan ke anak-anak, karena beberapa adalah tempat suci dan tempat ibadah, adalah untuk selalu benar-benar menjaga etika dan menghormati tempat tersebut. Apalagi, jika tengah ada orang beribadah di dalamnya. Jangan sampai kunjungan kami menjadi gangguan bagi mereka.
Jika Anda berniat untuk mengambil foto, sebaiknya ya memang hindari saat-saat peak seperti pas musim liburan panjang anak sekolah, long weekend dan libur-libur lainnya. Kalaupun memang tak punya waktu lain selain waktu itu, datang lebih pagi biasanya lumayan bisa menjadi solusi.
Jangan lupa ya, walau asyik berfoto tetap ingat juga mungkin ada pengunjung lain yang ada di sekitar Anda dan juga tengah menunggu kesempatan berfoto. Pekalah, dan lakukan sesi foto secepat yang Anda bisa.
Oh, ya. Satu lagi. Bagi saya yang biasa hidup di Surabaya, Semarang itu panas. Haha. Jadi pastikan mengenakan pakaian yang nyaman dan sesuai untuk udara panas. Topi dan kacamata juga penting dibawa. Pastikan juga sunscreen untuk menjaga kulit agar lebih aman dari terik matahari. Bawa air minum juga agar tak sampai dehidrasi.
Transportasi ke Tujuan Wisata
Tempat-tempat yang saya sebutkan di atas tergolong mudah dicapai. Di Liburan kemarin saya mencoba beberapa moda transportasi, misalnya saat menuju ke Lawang Sewu, dari rumah keluarga suami di kawasan Pleburan, kami menggunakan BRT via halte jalan Sriwijaya. Selebihnya terkadang juga menggunakan angkutan online.
Salah satu yang juga amat patut dicoba adalah cari tempat rental mobil murah dan terbaik saja. Mengapa? Jika Anda seperti saya, datang ke semarang dengan kendaraan umum, akan lebih nyaman menyewa kendaraan. Karena jika waktunya terbatas, semua objek di atas bisa dikunjungi dalam sehari saja, kok. Karena memang letaknya tidak terlalu berjauhan. Jika menggunakan kendaraan rental, apalagi datangnya juga ramai-ramai, ini akan menghemat dana juga waktu.
Nah, bagaimana? Siap jalan-jalan ke tempat wisata dan sejarah di Semarang? Jangan lupa kabari saya. Siapa tahu saya juga sedang menuju ke sana.
Baca tulisan lainnya :
Momblogger, penulis buku, dosen, trainer dan pembicara publik. Tema-tema green, health, pola makan sehat, travelling, teknologi dan pendidikan adalah topik yang diminatinya.
Pelatihan yang sudah dan sedang dilakukan adalah teknik penulisan artikel untuk blog, artikel untuk media massa, penulisan buku dan untuk review produk. Pelatihan lain yang juga diadakan adalah cara melangsing. Semua jenis pelatihan tersebut dikolaborasikan dengan buku.
Informasi lengkap profil bisa dilihat di facebook , instagram saya atau https://www.widyantiyuliandari.com/about-me
Whoaaa banyak destinasi yg kece2 di SMG ya Mba
Kotanya panas kayak sby yak?
Kapan2 aku mau main ke sana ahh
Iyahhh kalo panasnya prasaanku lebih dari surabaya, Mbak. Jadi kalau main outdoor emang kudu siap dengan pakaian yg mendukung plus perlengkapan seperti kacamata dan topi.
Wah belum ke ranggawarsita dan raden saleh nih 🙂
Keduanya termasuk yang paling suram emang Mbak, dibanding yang lainnya. Semoga ke depan pengelolanya bisa lebih baik.
Dari semua tempat tadi, yang pernah kukunjungi baru satu aja yaitu klenteng Sam Poo Kong. Pengin juga bisa pergi ke Semarang lagi, mengunjungi tempat-tempat wisata lainnya di Semarang sekaligus kulineran 😀
Colek-colek yg punya daerah kekuasaan kalau ke sana Mbak Lianny. Hehe…Mbak uniek, Mbak dedew, Rahmi
Semaraaaang! It list banget ini semua ya Widya, dan tambah baca blog Dedew beberapa rekomendasi kuliner plus menu wajib : Soto Bangkong, Wingko babat, Lunpiaaaaa
nah kapan kita ketemuan mbak Dedew mbak Uniek di Semarang?
Hayuklah janjian di SMG. Kalau kulinernya beberapa aku udah coba, Mbak Tanti. Cume belum nemu yang pas dengan lidah jawa timur aku ini. But gak perneh kapok, next visit mesti nyoba kulineran lagi.
wisata sejarah.. apalagi sama anak2 tuh nyenengin.. tapi emang kudu di breafing dl biar aman dan nyaman ya.. Pengen euy eksplor tempat bersejarah di Smarang
Hayuk… numpak kreto dari surabaya lak enak. murce dan nyaman.
Semarang, salah satu kota yang pengin banget aku kunjungi bareng keluarga, tetapi karena sesuatu dan lain hal setiap jalan-jalan mentok aja di jogja
Hehehe
Asiiik. Makaci atas list tempat bagus di Semarang. Pengen banget main ke Semarang. Apalagi sekarang tiket kereta ekonomi AC Sby-Semarang gak begitu mahal. Itu bisa ditempuh dalam satu hari ndak ya, tempat wisatanya? Ada rekomen tempat penginapan untuk solo traveler kayak saya? ☺
🙇trimsiii
Nieke
Semarang kotanya panas, tapi aku suka berkunjung ke sana meski hanya untuk makan wedang ronde di Jalan Mataram. Sudah sempat berkunjung ke Lawang Sewu, Sam Po Kong sama Pagoda Avalokita. Tapi belum sempet berkunjung ke tempat lainnya
wah ada kejadian horor apa yang dialami di Lawang Sewu mbak? Jadi penasaran hehehe…. Kabarnya memang ada mistisnya ya di sana, tapi pas tahun kemarin saya ke sana, nggak ada kejadian apa-apa. Cuma rada serem aja pas nengok ke penjara bawah tanahnya
Wah seru banget kaka
Wkwkwk… iya. Sampai di kunjungan kedua ini aku mulai pintu depan dzikir terus dalam hati. Ntar aku cerita di next posting.
Waahh numpang narsis di blog mama keren ini hehehee…
Kapan-kapan kalau ke Semarang lagi kabar-kabari ya Sis, biar bisa lanjut nongki-nongki cantiknya. Masih banyak tempat yang belum kaukunjungi loohhh..
Pasti Mbaaaak. Haha…iyaaa. Listnya masih panjang nih. Cuma kemarin tu suami mager. Ngrasakne Semarang panas eram. Jadi malah sering angkrem wae di rumah. Huh. Rugi juga benere.
Aku mau ke Lawang Sewu eh teryata penuh mba. PAdahal udah di depan. Mobil parkir juga jauh banget. Akhirnya karna bawa anak anak kecil juga akhirnya batal deh
Iya bener Mbak, Kalau peak season parkirnya yg problem. Pertama ke sini kami naik motor dari rumah mertua krn anak2 masih kunyil semua. Parkir rada jauh di bagian samping gedung. Nah, terakhir kemarin kami nyoba bus. Jadi emang gak mikirin parkir. Cuma jalan kaki sedikit, tapi syukur pedestriannya bagian situ cukup rindang.
Wah Semarang kaya akan tempat wisata bersejarah yah kak, aq paling suka travel ke tempat2 bersejarah, mudah2an nanti sempat ke sana
Ada lagi tempat bersejarah yang bagus di Semarang, area kota lama deket stasiun tawang. Disana kalau malam juga tempatnya ngumpul seniman musik.
Wah tempat wisata yang Pagoda itu aku baru tau lho
jadi pengen ke semarang. aku 2x kesana belum sempat masuk2, baru singgah2 aja karena keterbatasan waktu
Semarang, semoga saya bisa datang lagi. Sudah lama banget enggak main ke Ibu Kota Jateng ini. Dan sekarang sudah bagus banget wisatanya. Sudah banyaj perubahan dan pembenahan. Makin tak sabar saya.
Berkunjung sama anak-anak memang banyak yang harus diperhatikan. Iya, benar, jangan sampai kalau kita berkunjung ke tempat ibadah, kita malah mengganggu mereka yang sedang beribadah.
Haduh, jadi kapan ya aku bisa ke Semarang lagi.. 🙁
Saya belum oernah ke Semarang. Asyik nih dpt rekomendasi wisata buat anak2. Simpen aah.. one day saya ke Semarang bisa nengok ini dulu.
wuiih, udah lama gak ke SEmarang, banyak perkembangannya ya Mba, keren percepatannya, aku yoh tahu hanya beberapa tempat sih, yang dulunya gak menarik sekarang kok jadi hits.
Iya mba kalau ke tempat2 gitu kudu jaga diri juga. Jngan sampai kayak ayu dan bima ya mbk. Rebutan selendang ama widya
Ke Semarang memang gak boleh cuma sehari yaa…
Berasa belum semua tempat terjelajahi dengan baik.
Hehhee…aku selalu ke Simpang Lima, Masjid Agung lalu Lawang Sewu.
Kapaaan ya bisa maen ke Semarang? Penasaran akutu sama Lawang Sewu dan Klenteng Sam Poo Kongnya
Hayuhh…hayuu… colekin tuh emak-emak semarang. Biar puas diantar keliling.
Aku jadi kangen rangga warsita ini mba. Terakhir ke sana jaman kuliah doang. Hehe. Asyek banhet kalo fi semarang banyak tempat wisata sejarah
Asyik ya mba liburan di semarang, asal ingat bawa topi, kaca mata dan air minum yang banyak, atau pikniknya waktu pagi dan sore aja biar ngga pening cuacanya..
Haha…kalau bisa milih waktu sih enak Mbak Dew. Nah, kami kadang bisanya keluar pas jelang siang. Tapi kalau di lawang sewu menurutku tergolong tedu krn banyak pohon juga.
Saya mupeng sama lawang sewu dan kota lama. Kebetulan saya penyuka wisata bangunan tua. Di situ ada pemandunya tidak mb? Kalau ada pemandunya enak,, bisa sambil belajar sejarahnya. .
Ada, Mbak pemandu. Cuma pas saya ke sana, mungkin karena lagi rame bgt, saya merasa mungkin semua pemandu sudah melayani pengunjung lainnya.
Lawan sewu, saya hanya lewat sepintas.
Jadi ingin masuk nih, bangunannya ini lo tampak kuno sekali
Kuno bgt Mas. Kalau yg suka sejarah, atau justru suka mengamati gedung tua dari aspek arsitekturnya, asyik banget kalau ke sini.
Walau kotanya panas, Semarang ini cukup menarik untuk dikunjungi. Dari semua yang disebutkan di atas hampir semua pernah saya datangi kecuali Pagoda Avalokitaswara. Pengen deh balik lagi ke Semarang buat mengunjungi ulang tempat-tempat wisatanya yang sudah banyak bersolek.
Keren-keren objek wisatanya di Semarang, jadi pengen ke Semarang uy.
Kalau yang ga rame banget rekomendasinya dimana ka?
Saya sangat suka wisata sejarah..
Harus dikunjungi nih ya mb wid kalo pas ke Semarang.🤗😍